Kabarsembada.com – Bakal calon Bupati Sleman, Harda Kiswaya, telah resmi menerima surat tugas dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra. Surat tugas tersebut diberikan langsung di Kantor DPD Gerindra DIY, oleh Ketua DPD Gerindra DIY Danang Wicaksana Sulistya Senin (8/7/2024).
Harda Kiswaya, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Daerah Sleman, kini semakin percaya diri untuk maju dan bertarung dalam Pilkada Sleman 2024.
Harda Kiswaya menyampaikan rasa syukur karena telah diberikan kepercayaan oleh Partai Gerindra. Kini, dirinya mengemban tanggung jawab besar dari Partai Gerindra.
“Tentu yang pertama, saya bersyukur, alhamdulillah, karena sudah mendapatkan surat tugas dari Partai Gerindra. Ini adalah tanggung jawab yang besar, dan jika nanti saya terpilih, saya memiliki tanggung jawab yang besar untuk mensejahterakan masyarakat, mengangkat nama partai, dan mencapai tujuan negara,” ungkap Harda saat diwawancara, Selasa (9/7/2024).
Mengenai pemilihan calon wakil bupati, Harda Kiswaya menegaskan pentingnya kolaborasi antar partai pengusung. Menurutnya, sangat penting untuk membuat koalisi yang kompak dan solid, sehingga pemerintahan ke depan dapat berjalan dengan baik.
“Saya sepakat bahwa pemilihan wakil bupati ini harus menjadi kolaborasi dari partai-partai pengusung. Saya sangat menghormati proses ini, sehingga nanti terbentuk koalisi yang benar-benar kompak dan solid. Dengan saling menghormati sejak awal, insyaallah, pemerintahan nanti bisa berjalan dengan baik. Dengan demikian, apapun tujuan pembangunan dan agenda-agenda pemerintahan akan mudah dikomunikasikan,” jelasnya.
Ia menuturkan, saat ini dirinya telah intens menjalin komunikasi dengan beberapa partai. Bahkan, dirinya telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Sleman di seluruh partai yang membuka pendaftaran bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati.
“Di DPRD Kabupaten Sleman ada delapan partai dan 50 kursi, sementara untuk dapat mengusung pasangan calon dibutuhkan 10 kursi. Saya melamar ke semua partai,” kata Harda.
Ia juga mengklaim, Koalisi Sleman Bersatu (KSB) yang terdiri dari lima partai politik di Sleman, telah memberikan dukungan kepada Harda Kiswaya.
“Koalisi Sleman Bersatu sudah mendukung saya. Kami sudah berkomitmen, berunding, dan saling menghormati serta menghargai. Kami berkomitmen untuk mewujudkan apapun yang sudah disepakati,” ujarnya.
Harda Kiswaya juga mengungkapkan bahwa dirinya hampir mencapai kesepakatan dengan PKB.
“Hari ini, saya juga sudah berunding dengan PKB, dan hampir mencapai kesepakatan,” tambahnya.
Sementara itu, saat ditanya kriteria calon wakil bupati yang akan mendampingi, Harda Kiswaya menekankan pentingnya rekam jejak dan kinerja yang baik.
“Rekam jejak dan kinerjanya harus bagus. Calon wakil bupati harus memiliki kemampuan berkomunikasi dengan siapa saja, semangat, dan berpikiran positif. Kecakapan dalam memanage pemerintahan, keyakinan, dan ketaatan beragama juga sangat penting. Semua harus dipertimbangkan dengan baik untuk kebaikan dan keberhasilan pemerintahan nanti,” tutup Harda.
Tinggalkan Balasan