Percepat Pencairan Jaminan Pendidikan, UPT JPD Himbau Satuan Pendidikan Segera Input Data

KABARSEMBADA.COM, YOGYAKARTA – Kepala Sub Bagian Tata Usaha UPT Jaminan Pendidikan Daerah (JPD) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Pemkot Yogyakarta, Elisabeth Ferida Bowo Kurniasih menegaskan komitmennya dalam mempercepat proses pencairan Jaminan Pendidikan Daerah (JPD) tahun 2025.

Ia menghimbau seluruh satuan pendidikan di Kota Yogyakarta untuk segera melakukan penginputan data siswa yang berhak menerima bantuan tersebut.

Langkah ini bertujuan agar data dapat segera diproses dan diintegrasikan ke dalam aplikasi Sistem Informasi Manajemen (SIM) JPD, sehingga pencairan bantuan pendidikan bisa dilakukan lebih cepat dan tepat sasaran.

“Kami mengharapkan kerja sama aktif dari satuan pendidikan agar tidak ada siswa yang tertinggal dalam menerima haknya,” ujar Elisabeth dalam siaran pers, Kamis (27/3/2025).

Kolaborasi antara satuan pendidikan dan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta melalui UPT JPD dinilai sangat penting guna memastikan bantuan ini dapat diterima oleh siswa yang benar-benar membutuhkan. Menurut Elisabeth, percepatan pencairan JPD merupakan strategi utama dalam mendukung program wajib belajar 12 tahun, sehingga tidak ada lagi siswa yang putus sekolah karena kendala biaya.

“Dengan sistem yang lebih terintegrasi, harapannya program ini mampu menjadi solusi bagi siswa kurang mampu agar tetap bisa melanjutkan pendidikan tanpa hambatan finansial,” tambahnya.

Program JPD sendiri telah menjadi salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam memastikan akses pendidikan yang lebih merata di Yogyakarta. Dengan percepatan pencairan ini, diharapkan tidak ada lagi siswa yang kesulitan dalam memenuhi kebutuhan pendidikan mereka. (*)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *